Index Labels

Alumni Muwahidun Diterima di Universitas Taibah, Madinah

. . Tidak ada komentar:

Jakarta, 13 September 2019 - Kabar Komisariat LIPIA | Melanjutkan studi dengan beasiswa penuh adalah dambaan dan keinginan banyak orang. Terlebih adalah sebuah beasiswa yang memberikan kesempatan untuk belajar di negeri orang, jauh dari kampung halaman.
Ponpes Muwahidun sebagai salah satu lembaga pendidikan di bidang agama sangat menganjurkan para alumninya untuk melanjutkan studi di timur tengah atau universitas islam di Indonesia.
Kali ini, salah satu lulusan Pondok Pesantren Muwahidun berhasil lolos dan menjadi salah satu penerima beasiswa dari segelintir orang yang berasal dari Indonesia.

Muhammad Iqbal Fadlly atau yang lebih akrab dipanggil dengan Iqbal, sebuah nama yang tidak asing lagi bagi alumni maupun civitas Muwahidun. Pria yang dulunya pernah menjabat menjadi Ketua Ikatan Santri Muwahidun (ISMu) Periode 2013/2014 ini baru saja memulai studinya di Universitas Taibah yang terletak di Kota Madinah Al-Munawwaroh, Kerajaan Arab Saudi. Walau sebelumnya beliau juga termasuk mahasiswa penerima beasiswa penuh dari sebuah Perguruan Tinggi Negeri Universitas Islam Imam Muhammad bin Saud di bawah naungan Kerajaan Arab Saudi.

Muhammad Iqbal Fadlly (tengah yang mengenakan kacamata), lulusan PP Muwahidun Tahun 2015 yang berhasil melanjutkan pendidikan di Universitas Taibah, Madinah, Kerajaan Arab Saudi.

Setelah mendaftar di tahun 2017, dengan tanpa disadari bahwa namanya tercantumkan di pengumuman resmi Universitas Taibah melalui Persatuan Pelajar dan Mahasiswa Indonesia (PPMI) Madinah pada bulan April 2019. Sontak hal ini mengejutkan bagi beliau dan kerabat-kerabat dekatnya disertai rasa ragu dengan nama yang tercantumkan. Namun, setelah dilakukan verifikasi dan tabayyun lebih lanjut kepada pihak PPMI Madinah, akhirnya tak lain tak bukan memang beliau yang menjadi orang pertama kali dari lulusan PP Muwahidun yang menginjakkan kaki untuk menuntut ilmu di Universitas Taibah.

Meskipun kini sebenarnya telah duduk di bangku semester ketiga Fakuktas Syari'ah Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA), tak menyurutkan semangat belajarnya untuk pindah ke kota yang penuh berkah ini dan mengulang ke semester pertama lagi. Akhirnya setelah selesai dari proses birokrasi yang melelahkan, saudara kita berangkat menuju Kerajaan Arab Saudi pada tanggal 6 September 2019 yang lalu dan menjadi mahasiswa baru di Fakultas Dirasāt Islamiyah Universitas Taibah, Madinah.
Semoga beliau mendapatkan ilmu yang bermanfaat serta bisa menjadi contoh untuk alumni yang lain dan yang akan datang, untuk berlomba-lomba dalam menuntut ilmu dan kebaikan. Walaupun jarak ribuan kilometer memisahkan, kontak dan kerjasama antar alumni yang ada di luar negeri tetap terjalin. Hal ini karena adanya Ikatan Keluarga Alumni Muwahidun (IkAMU) yang menjadi wadah berkumpulnya para alumni Ponpes Muwahidun.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman

Pengikut

Popular Post